Minuman dingin memang enak, apalagi saat cuaca panas dan tak menentu seperti sekarang ini. Namun terkadang, kita tidak mau ribet membuat minuman dingin, apalagi harus menambahkan es batu. Kini, membuat minuman dingin bisa lebih praktis berkat adanya mesin pendingin minuman. Ini adalah mesin yang memberikan kemudahan untuk menyajikan minuman dingin dan segar dalam jumlah yang banyak. Tertarik dengan alat pendingin minuman? Di bawah ini adalah beberapa pilihan produk terbaik beserta review singkatnya.
Review Mesin Pendingin Minuman: SORBETTIERA
Ini merupakan produk dispenser untuk menghasilkan minuman slush secara konsisten. Selain aman, mesin ini juga higienis dan tentu saja mudah digunakan. Jadi, Anda akan dapat menyajikan minuman slushy berkualitas dengan mudah & nyaman. Anda pun bisa menyegarkan & menyenangkan tamu kapanpun. Selain itu, mesin ini hadir dengan sistem penghasil minuman dengan bahan dasar cairan konsentrat & bubuk. Kapasitasnya 6,7 liter dan hemat daya. Ukurannya yang kecil membuatnya hemat tempat.
Review Mesin Pendingin Minuman: EZ Care Single N1S
Produk mesin yang satu ini benar-benar memudahkan dan membuat Anda nyaman karena dapat menyajikan minuman segar secara konsisten sehingga Anda dapat memuaskan tamu atau pelanggan. Selain menggunakan sistem pendingin yang efisien, kapasitasnya cukup besar yaitu 18 liter. Itulah kenapa mesin pendingin minuman ini cocok untuk Anda yang ingin berbisnis minuman.
Review Mesin Pendingin Minuman: EZ Care Mini Quatro N4D 2.0
Berbeda denan EZ Care Mini Quatro N4D 2.0, mesin ini hadir dengan kapasitas 9 liter untuk masing-masing produk. Sebagai informasi, alat ini menawarkan 4 variasi produk dan bisa mengeluarkan minuman dengan cepat. Bahkan, mesin ini juga bisa mengindikasi suhu dari penyajian. Selain aktivitas penjualan yang dapat dipantau dengan panel LED di depan, mesin ini juga hadir dengan keunggulan hemat daya. Desain ventilasinya juga sangat bagus dan lebih hemat tempat. Tak hanya itu, alat ini juga membuat minuman lebih awet dengan wadah yang lebih baik di setiap produknya. Satu lagi, membersihkan alat ini sangat mudah dan hemat waktu.
Review Mesin Pendingin Minuman: EZ Care Mini Quatro N4D
Produk ini juga bisa menjadi alternatif bagi Anda yang menginginkan mesin sebagai pendingin minuman. Pelanggan Anda pun akan puas dengan minuman dingin yang Anda jual. Sistem pendinginnya sederhana namun efisien. Ada 4 opsi produk dengan kapasitas masing-masing 9 liter.
Selain produk-produk di atas, masih ada beberapa opsi mesin pendingin minuman lain yang dapat Anda pertimbangkan. Salah satunya adalah EZ Care Mini Duo N2S 2.0. Kemudian, ada juga EZ Care Mini Duo N2S dan Coolpro CTS230. Anda bisa membandingkan spesifikasi dan fitur-fiturnya terlebih dahulu sebelum menentukan mana yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.